Ajakan Melakukan Kampanye Ideologis

By Abi Zahidah - Maret 23, 2018


Bismillahirrahmanirrahim, semoga saja MURA PD ACEH Ke-I dengan kemurahan Allah SWT berjalan dengan lancar, Amin ya Rab.
Namun demikian, dibalik isu MURA yang sedang menghangat, ada hal lain yang tidak boleh luput dari perhatian kita, mengingat waktu terus berjalan mendekati pemilu dan program pemenangan partai tidak boleh terhenti oleh gegap gempitanya MURA, karena kader dan simpatisan partai lain terus bekerja walaupun sedang adanya MURA.
Izinkan kami sedikit menyampaikan, bahwa basis masa pendukung partai atau yang lebih dikenal dengan istilah “konstituen”, adalah elemen penting yang wajib dimiliki oleh setiap partai politik tidak terkecuali PD ACEH, hal ini perlu disampaikan bila mana kita semua ingin PD ACEH menang dalam pemilu legislatif 2019 nanti.
Solidnya kepengurusan partai di semua tingkatan, dan gencarnya  menyebaran alat peraga kampanye tidak  menjamin sebuah partai politik akan menang, dengan perolehan suara yang signifikan. Karena elemen kepengurusan partai adalah sebagai perangkat kerja partai, bukan unsur penentu kemenangan partai dalam pemilu. Dan karena alat peraga kampanye hanya sebagai media informasi  yang tidak akan memberi banyak pengaruh dalam mendulang suara.
Partai politik manapun akan kesulitan mempertahankan eksistensi diri, tanpa adanya basis pendukung yang jelas, memiliki komitmen, loyalitas dan integritas kepada partai.
Basis pendukung partai yang kuat terbentuk secara alamiah, tidak dihasilkan oleh manuver politik apalagi money politic.  Adanya kesamaan ideologi  masyarakat dengan partai politik  menumbuhkan kesadaran  bagi mereka untuk mempercayakan perjuangan ideologinya kepada partai tertentu.  Ini adalah potensi yang mesti digarap, dan menjadi tugas utama partai  mengkampanyekan kesamaan ideologi tersebut kepada masyarakat potensial yang telah diposisikan sebagai calon basis pendukung partai.
Basis pendukung yang dibeli atau dihasilkan dari propaganda politik tidak akan bertahan lama, bahkan tidak bertahan sampai datangnya hari pemilihan.
Basis pendukung alami  dihasilkan hanya dari kerja-kerja kampanye ideologis yang dilakukan oleh segenap elemen internal partai dan pihak luar  yang mendukung partai sebagai pejuang aspirasi dan ideologi mereka.
Kampanye ideologis harus dilakukan setiap saat, bila ada waktu dan kesempatan, karena kampanye jenis ini memerlukan masa lebih lama. Kampanye ideologis tidak membutuhkan biaya yang besar, karena kampanye tidak harus dilakukan pada masa kampanye terbuka dengan panggung khusus dan  berbagai jenis alat peraga. Kampanye ideologis cukup dilakukan dengan metode tatap muka, bertemu langsung dengan masyarakat, atau dengan memanfaatkan momen-momen silaturahmi sebagai media untuk melakukan kampanye.
Indikator keberhasilan kampanye ideologis adalah terciptanya persamaan persepsi dan ideologi masyarakat dengan partai.
Siapapun yang menginginkan PD ACEH tetap eksis kedepan, dan sukses dalam pemilu legislatif 2019, mulai sekarang lakukan segera kampanye ideologis secara inten dan terarah. Jangan biarkan partai lain menggarap wilayah calon pendukung potensial kita.
Informasi lebih lanjut hubungi kami BAPPILU PD ACEH KAB. ACEH TIMUR di 0852 6246 6513.

  • Share:

You Might Also Like

0 komentar